Herborist Natural Care
Begini Cara Tubuh Tetap Wangi Tanpa Parfum

Tubuh tetap wangi - Memiliki aroma tubuh yang wangi akan membuat mood kamu menjadi lebih baik seharian. Tak melulu harus mengandalkan parfum yang terkadang aromanya tak tahan lama, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan agar tubuh tetap wangi.
Memiliki aroma tubuh kurang sedap umumnya terjadi karena pertumbuhan bakteri di permukaan kulit. Bakteri tersebut akan mengolah keringat menjadi zat asam sehingga akan muncul aroma tak sedap dari tubuh.
Selain karena bakteri, ada beberapa faktor lain yang menyebabkan aroma tubuh kurang sedap:
Berat Badan Berlebih
Orang yang memiliki berat badan berlebih atau bahkan obesitas memiliki pori-pori yang tersembunyi dalam lipatan tubuhnya. Area tersebut biasanya hangat, sehingga bakteri penyebab bau badan bisa berkembang di sana.
Infeksi
Kulit yang mengalami infeksi bakteri juga bisa menimbulkan aroma tak sedap. Keringat yang dihasilkan oleh kulit yang terinfeksi akan menimbulkan aroma tak sedap. Jika kulit kamu mengalami iritasi, segera beri penanganan yang benar agar kulit kembali sehat dan tubuh tetap wangi.
Baca juga: Tak Hanya Mencerahkan Wajah, Ini Segudang Manfaat Minyak Kelapa untuk Kulit!
Makanan yang Dikonsumsi
Bukan hanya faktor dari luar, namun munculnya aroma tak sedap dari tubuh bisa karena makanan dan minuman yang dikonsumsi. Bawang merah, bawang putih merupakan hal paling populer yang menyebabkan tubuh memiliki aroma tak sedap karena mengandung zat alisin.
Keluarga cruciferous seperti brokoli, kubis juga bisa menghasilkan aroma tak sedap di tubuh karena sayuran ini mengandung sulfur dan sulfida. Kamu masih bisa mengonsumsinya, namun dengan porsi yang dijaga dan tidak berlebihan.
Konsumsi Obat-obatan
Memiliki penyakit yang mengharuskan mengkonsumsi obat secara rutin ternyata memiliki efek samping yaitu menghasilkan keringat berlebih. Obat-obatan yang bisa menimbulkan aroma tak sedap dari tubuh antara lain antipsikotik dan antidepresan. Mengkonsumsi aspirin dan acetaminophen dalam dosis berlebihan juga bisa menghasilkan produksi keringat berlebih yang mengeluarkan aroma tidak sedap.
Cara Tubuh Tetap Wangi
Bagi sebagian orang, aroma tubuh merupakan salah satu kunci penampilan agar lebih tampil dengan percaya diri. Berbagai macam produk deodoran dan parfum terkadang hanya membuat tubuh wangi dalam jangka waktu yang sebentar, simak cara tubuh tetap wangi:

Mandi dengan Bersih
Kebersihan tubuh merupakan hal paling penting dalam menjaga tubuh tetap wangi. Pemilihan sabun mandi juga berpengaruh dalam menjaga kesehatan kulit, selain membersihkan sabun mandi juga bisa merawat kesehatan kulit. Sabun mandi yang sesuai dengan jenis kulit akan mengurangi risiko iritasi yang menyebabkan kulit tidak sehat dan aroma dari sabun tidak bisa menempel di tubuh secara sempurna.
Mandi secara rutin dua kali sehari menggunakan sabun mandi yang sesuai, serta menjangkau seluruh area tubuh terlebih area lipatan seperti ketiak, pangkal paha, bokong dan belakang leher. Setelahnya kamu bisa mendiamkan sabun mandi 1-2 menit agar nutrisi dari sabun bisa menyerap sempurna ke kulit tubuh.
Gunakan Losion
Body lotion dan body butter memiliki kemampuan melembapkan kulit dan menambah nutrisi kulit, selain itu menggunakan losion di tubuh bisa menambah aroma tubuh. Karena kemampuannya melembapkan maka produk akan lebih lama menempel di kulit sehingga aroma yang dikeluarkan akan tahan lebih lama.
Baca juga: Mudah Dilakukan di Rumah, Ini 6 Cara Mengatasi Kulit Belang Akibat Sinar Matahari
Rambut Sehat
Bukan hanya kulit tubuh, namun faktor lainnya yang mempengaruhi tubuh tetap wangi adalah rambut. Kesehatan rambut mempengaruhi karena jika rambut dalam kondisi tidak sehat dan kotor akan menyeruak aroma tak sedap.
Gunakan sampo dan menggosoknya perlahan ke kulit kepala, gunakan sampo yang sesuai dengan kebutuhan rambut untuk mengatasi permasalahan rambut seperti rontok, rapuh, berketombe dan kusam.

Merontokan Sel Kulit Mati
Sel kulit mati yang menempel di tubuh akan menyebabkan kulit tampak kusam dan tak sehat. Kamu bisa merontokan sel kulit mati dengan lulur sebagai perawatan eksfoliasi agar kulit menjadi lembap.
Lulur Herborist memiliki berbagai varian aroma yang bisa kamu gunakan sebagai produk yang menunjang tubuh tetap wangi.
Menggunakan Parfum
Menggunakan parfum adalah andalan banyak orang untuk menciptakan tubuh tetap wangi sepanjang hari. Pilihlah jenis parfum yang sesuai dengan kebutuhan dan aroma yang kamu sukai.
Catat tips agar aroma tubuh tetap wangi, agar kepercayaan diri kamu meningkat setiap harinya!